Sabtu, 19 Maret 2016

Melindungi Kulit Dari Gigitan Nyamuk

Terkadang saat kita berada di tempat tertentu di luar rumah seperti di halaman rumah atau di pasar tradisional, bisa jadi gigitan nyamuk menjadi hal yang tidak terhindarkan. Kita tidak pernah tahu apakah nyamuk yang menggigit membawa risiko penyakit berbahaya seperti demam berdarah atau tidak.


Melindungi Kulit Dari Gigitan Nyamuk


Untuk Melindungi Kulit Dari Gigitan Nyamuk, Anda tetap dapat menyiasatinya dengan cara-cara yang sederhana ini.
  1. Sebisa mungkin, tetaplah berada di dalam ruangan saat matahari akan terbenam pada sore hari dan ketika akan terbit pada dini hari. Pada waktu-waktu seperti itu, nyamuk paling banyak beredar.
  2. Kenakan pakaian berwarna cerah yang menutupi seluruh permukaan kulit dan longgar. Nyamuk enggan mendekati warna cerah. Selain itu, cobalah untuk meminimalisasi bau menyengat seperti parfum atau hairspray. Bau-bauan ini akan menarik nyamuk untuk hinggap.
  3. Oleskan losion HIT obat nyamuk yang mengandung salah satu dari tiga bahan aktif berikut ini: picaridin/KBR 3023, DEET, minyak lemon eukaliptus. Kandungan tersebut membuat nyamuk tidak dapat mengidentifikasi diri Anda sebagai mangsa. Namun sebaiknya hanya gunakan losion ini saat beraktivitas di tempat terbuka dan segera cuci tangan Anda setelah pemakaian. Ini perlu dilakukan untuk menghindari iritasi pada mata dan pencemaran pada makanan yang dikonsumsi dengan tangan. Selain itu, hindari penggunaan losion ini pada balita di bawah tiga tahun, ibu hamil, dan ibu menyusui.
  4. Hindari menggaruk saat kulit sudah tergigit nyamuk. Oleskan krim yang mengandung hidrokortison atau losion kalamin untuk mengurangi rasa gatal.
Sumber:http://www.alodokter.com/

Melindungi Kulit Dari Gigitan Nyamuk - X Kanal